Menikmati es rujak pasti sudah biasa. Bagaimana jika Rujak Es Cream? Yang ini baru unik. Tubrukan rasanya begitu tajam. Tapi semuanya menyatu lezat saat bertemu dengan lidah. Hm, si rujak yang menyejukkan!
Manis, pedas dan asam. Tiga rasa yang sekaligus bisa langsung dirasakan dan dinikmati, saat menu makanan penutup tersebut mendarat di lidah anda. Hmm, Rujak Es Cream, begitulah nama dari makanan baru dan satu-satunya di Tangerang. Waw!!!
Perpaduan antara variasi buah-buahan segar, ditambah dengan es cream yang gurih, serta disiram dengan bumbu rujak, yang pastinya bakal menggoyang lidah anda.
Salah satu warung makan di Kota Tangerang, sengaja mengadakan menu tersebut. Pengelolanya Andre mengatakan, ide terciptanya Rujak Es Cream, berawal dari pemikiran owner yang selalu mencari kreatif untuk menciptakan makanan yang belum ada sebelumnya.
Meskipun terbilang baru, tapi Rujak Es Cream khas warungnya, tak sepi pengunjung. “Keberadaannya bisa dibilang baru, di awal pembukan resto, kita langsung nawarin menu tersebut kepada para konsumen yang datang, syukurnya mereka langsung merespon dan suka,” terangnya kepada Satelit News, saat dijumpai di warung makanannya, kemarin siang.
Untuk campuran rujaknya, Andre menggunakan buah-buahan lokal yang bisa ditemukan di pasar terdekat. Di antaranya, buah mangga muda berjenis kweni, jambu air, nanas, kedondong dan bangkuang. Sedangkan untuk es creamnya sendiri, Andre mengaku membuatnya dengan olahan sendiri. Cara ini bertujuan, untuk menjaga cita rasa yang lebih sempurna.
“Warnanya hanya satu jenis yaitu putih vanilla. Sama halnya dengan bumbu rujak petis, saya juga mempersiapkannya dengan olahan sendiri yang dari segi rasa tak kalah enaknya dari bumbu rujak petis lainnya,” terang Andre.
Kombinasi dari beberapa buah diiris, tapi jangan terlalu halus. Gunanya agar saat di makan, buah masih terasa. Setelah itu, campur dengan es cream di atasnya secara merata. “Proses terakhir adalah penyiraman, bumbu rujak di atas esnya. Jika diperlihatkan, ada tiga bagian dalam satu gelas rujak es cream. Bagian bawah untuk buah, tengah diisi es cream dan untuk bagian atas bumbu rujak petisnya. Sedangkan untuk cara menyantapnya, bisa satu persatu atau langsung diaduk,” paparnya.
Andre menjelaskan, untuk rasa pedas dari bumbu rujak petisnya sendiri, pihaknya sengaja membuat rasa pedas standar yang bisa dicicip oleh segala usia, termasuk anak-anak. Namun jika kurang pedas, pembeli bisa meminta untuk menambahkan rasa pedas tersebut. “Kan lidah orang beda-beda, jadi kita enggak mematenkan rasa yang sangat pedas,” ucapnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar